Kurikulum 2013: Mata Pelajaran SD/MI


Kurikulum 2013, sangat menarik dilihat dari sisi Struktur Kurikulum.  Konseptualisasi kurikulum 2013 dilihat dari mata pelajaran menjadi lebih ringan. Beban belajar siswa berkurang. Namun dilihat dari sisi alokasi waktu, terjadi penambahan. Penambahan alokasi waktu pembelajaran ini memberi kesempatan guru untuk mengajar dengan lebih leluasa.
Kurikulum 2013 membagi mata pelajaran kedalam 2 bagian utama. Yaitu kelompok A, adalah matapelajaran yang memberi orientasi lebih kepada aspek kognitif dan afektif, serta kelompok B, adalah mata pelajaran yang memberi penekanan pada aspek afektif dan psikomotor.
Okelah, biar lebih enak, lihat saja kotak dibawah:

MATA PELAJARAN
ALOKASI WAKTU BELAJAR
PER MINGGU
I
II
III
IV
V
VI
Kelompok A


1.
Pendidikan Agama dan Budi Pekerti
4
4
4
4
4
4
2.
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
5
6
6
4
4
4
3.
Bahasa Indonesia
8
8
10
7
7
7
4.
Matematika
5
6
6
6
6
6
5.
 Ilmu Pengetahuan Alam
-
-
-
3
3
3
6.
 Ilmu Pengetahuan Sosial
-
-
-
3
3
3
Kelompok B
1.
Seni Budaya dan Prakarya
(termasuk muatan lokal)*
4
4
4
6
6
6
2.
Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan
(termasuk muatan lokal)
4
4
4
3
3
3
Jumlah Alokasi Waktu Per Minggu
30
32
34
36
36
36

Semua mata pelajaran diajarkan dengan sistem tematik integratif yang saling terkait satu sama lain. Semua mata pelajaran mengait pada tema yang sudah ditentukan.
Selain mata pelajaran, kurikulum 2013 menekankan pada kegiatan ekstrakurikuler. Diantara ekstrakurikuler tersebut adalah:
Pramuka (wajib)
PMR
UKS

Begitulah pembahasan singkat tentang mata pelajaran SD/MI di kurikulum 2013. Stay there untuk info terbaru.

These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Leave a comment

Desing Downloaded From Free Blogger Templates | Free Website Templates | Free PSD Graphics