Logo Komodo |
Letung, Jemaja.
Pemberitahuan kepada
teman-teman SM3T di NTT, bahwa kami yang di Anambas dalam waktu dekat akan
berkesempatan bertemu Komodo. Hahahaha. Tentu saja yang kami maksud dengan
komodo disini bukanlah kadal purba yang hanya hidup di wilayah pulau Komodo.
Komodo yang dimaksud disini adalah sebuah pertemuan angkatan laut negara-negara
sahabat. Nama lengkap kegiatan ini: Multilateral Naval Exercise, KOMODO 2014
“Cooperation for Stability”.
Perjalanan Komodo ini
mengikut sertakan 18 negara dan singgah di tiga kabupaten di provinsi kepulauan
riau. Yakni kota Batam, Kabupaten Anambas serta Kabupaten Natuna.
Apel Pasukan Komodo |
Mampir dikabupaten
Anambas, para Komodo akan singgah di jemaje pada tanggal 28 Maret 2014. Selama
di jemaje yang direncakan selama satu minggu, mereka akan tinggal di basecamp
pantai melang. Sebuah pantai yang memiliki garis pantai sepanjang 8 KM.
Keindahan pantai ini melebihi keindahan Pantai Kute di Bali, hanya kalah dalam
sarana penunjang periwisata saja. Jika mau tau lebih tentang Padang Melang,
silahkan baca lagi: Kepulauan Anambas, Hamparan Permadani diatas Laut.
Untuk informasi bagi
semua, sekaligus agenda menyombongkan diri, pantai Padang Melang hanya berjarak
3 Menit jalan kaki dari rumah yang kami tinggali. Dan juga, Kami telah di
booking untuk menjadi pelayan kantin Mak Jum. Hahahahah, nyari tambahan
sekaligus bantu orang tua angkat kami disini.
Kapal Perang |
Tak sabar menunggu
kedatangan Komodo, ingin melihat kapal-kapal perang yang katanya luar biasa.
Semoga saja, indonesia membawa kapal perang Malahayati, ingin menaikinya
sekaligus menapak tilasi kebesaran dari laksamana wanita luar biasa yang
dimiliki Republik ini.
Akhir kata terus pantau
blog ini, karena diakhir kegiatan nanti, saya akan posting foto-foto kegiatan
dari para Komodo. Assalamualaikum.....
Leave a comment